Minggu, 18 November 2012
Di gelar Wayang Kulit dan Krida Bhakti di Rumah Alm. Bapak Suharno
Karangnongko. Wayang adalah suatu budaya orang jawa juga dengan media wayang kita dapat mengambil gambaran watak suci ( kebagusan ) dan watak suro ( kejelekan ). dan pada zaman para WaliSongo wayang merupakan media untuk penyebaran islam di tanah Jawa seperti yang di lakukan oleh kanjeng SUNAN KALIJOGO . Nah dengan demikian Wayang selain jadi tontonan juga merupakan tuntunan bagi kita - kita apabila kita dapat mengambil dari hikmah tersebut. Di Rumah Alm.Bp. Suharno yang beralamat di dukuh , Kalikajar , Kadilajo , Karangnongko , telah di adakan " KRIDA BHAKTI " kegiatan ini untuk sosial pada Warga sekitar dan pahala dari sosial tersebut untuk meringankan beban Bp Suharno di hadapan ALLAH SWT, pada kegiatan tesebut pada malam harinya di gelar Wayang kulit semalam suntuk pada Hari sabtu malam ahad tanggal 17 November 2012 kemarin dengan dalang Ki Bagong Supono Dari Karang Kembang , Karangnongko yang mengambil cerita " KARNO TANDING " . Namun sebelum di gelar Wayang Kulit pada hari sabtu siang di adakan bazar pasar murah dan pengobatan gratis serta pelayan terpadu ( posyandu ) untuk anak anak balita . Semoga kegiatan tersebut menjadi amal jariyah semua keluarga Alm. bapak Suharno.
Penulis : SLAMET
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar